Rabu, 07 Maret 2018

Cara Servis Canon G2000 error 5011

Printer Canon G1000 dan 2000 adalah keluaran terbaru dari Canon yang sudah 1 paket dengan sistem infus tinta nya. Perbedaannya adalah untuk Printer G1000 hanya printer saja sedangkan G2000 bisa untuk print-scan-copy.

Kali ini kami akan membahas salah satu kerusakan yang seing terjadi pada printer Canon G2000 yaitu error 5011 atau lampu printer kedip blink 22x bergantian antara indikator power dan stop.

  

Berikut ini cara servis Canon G2000 error 5011 atau Blink 22x.
Kerusakan Blink 22x atau error 5011 pada G2000 disebabkan oleh karena Printer tidak mendeteksi Unit Scanner atau scannernya dalam kondisi rusak.

1. Coba Cek Ujung kabel Scanner yang masuk ke soket Board, Kadang ujung kabel terkelupas dan terlipat, sehingga menyebabkan koneksi tidak sempurna, akibatnya G2000 error 5011
2. Kalau ujung kabel bagus, berarti memang unit Scannernya rusak, dan harus diganti dengan scanner yang sama.
3. Altenatif lainnya, Scanner G2000 bisa digantikan dengan mesin scanner MG2570, tentunya dengan pengalaman bongkar scanner.

Dan akhirnya masalah G2000 error 5011 atau blink 22x terselesaikan. Selamat mencoba, semoga berhasil

0 komentar:

Posting Komentar