Jumat, 23 November 2012

tips merawat battery laptop

Karena battery tidak tahan panas, hindarilah menggunakan laptop di atas bahan yang dapat menghambat sirkulasi udara dari ruang processor, misalnya kasur, sofa dll.
Jangan menaruh battery ditempat yang panas dalam jangka lama, missal di dalam mobil yang terpapar sinar matahari.
berikut adalah tips-tips merawat agar battery laptop agar tahan lebih lama




  • Gunakan coolpad

  • Untuk mengurangi panas battery yang disebabkan komponen di dalam laptop, alangkah baiknya menggunakan cool pad. Pilihlah cool pad yang arah anginnya ke atas, karena lebih efektif daripada yang arah anginnya ke bawah.




  • Copot battery untuk pemakaian yang lama

  • Jika menggunakan laptop dalam waktu yang lama sebaiknya battery dicopot, tapi perlu diingat harus memakai stabilizer atau UPS untuk menghindari tegangan listrik yang naik turun.
    Jika tidak ada stabilizer/UPS sebaiknya battery tetap dipasang, karena tegangan listrik yang naik turun bisa merusak laptop/notebook.




  • Menyimpan battery

  • Jika laptop tidak dipakai dalam jangka waktu yang lama, sebaiknya battery dicopot, saat dicopot sisakan daya battery sekitar separuh.
    Simpanlah battery ditempat yang kering, bila perlu beri silica gel. Jangan menaruh battery ditempat yang lembab, apalagi basah, meskipun bisa kering dan bisa dipakai lagi, hal ini akan menyebabkan jamur bahkan korosi pada battery.
    Jangan sampai battery terjatuh,terbentur, atau ditindih benda berat, hal ini dapat menyebabkan konslet sehingga battery akan overheating.




  • Pakai battery original

  • Battery original kwalitasnya pasti lebih terjamin, meskipun harganya sedikit lebih mahal.




  • Hemat pemakaian daya

  • Cara menghemat daya battery antara lain dengan menurunkan brightness layer LCD. aktifkan juga screen saver blank, set waktunya jangan terlalu lama dan set juga max battery.
    Jika sering di on-off kan, sebaiknya laptop jangan dimatikan, tapi di mode sleep saja, karena daya saat laptop menyala lebih kecil daripada saat start up.




  • Kalibrasi battery

  • Setidaknya sebulan sekali kosongkan battery atau sisakan 10-20% daya battery lalu isi lagi sampai penuh.
    sumber: http://www.calovision.com
    **********************************************
    GemaCom Semarang - 024 746 22 12
    Pusat Service Laptop & Komputer
    http://www.facebook.com/gemacom.gema
    **********************************************

    0 komentar:

    Posting Komentar